Ungu – Cinta Dalam Hati

mungkin ini memang jalan takdirku
mengagumi tanpa dicintai
tak mengapa bagiku
asal kaupun bahagia dalam hidupmu
dalam hidupmu…

telah lama kupendam perasaan itu
menunggu hatimu menyambut diriku
tak mengapa bagiku
mencintaimu pun adalah bahagia untukku
bahagia untukku…

kuingin kau tahu diriku disini menanti dirimu
meski kutunggu hingga ujung waktuku
dan berharap rasa ini kan abadi untuk selamanya

dan ijinkan aku memeluk dirimu kali ini saja
tuk ucapkan selamat tinggal untuk selamanya
dan biarkan rasa ini bahagia untuk sekejap saja

kuingin kau tahu diriku disini menanti dirimu
meski kutunggu hingga ujung waktuku
dan berharap rasa ini kan abadi untuk selamanya

dan ijinkan aku memeluk dirimu kali ini saja
tuk ucapkan selamat tinggal untuk selamanya
dan biarkan rasa ini bahagia untuk sekejap saja

GROUP MUSIK TONG-TONG MEGA REMMENG RAIH TROPHY BERGILIR BUPATI

Festival Musik Tong-Tong Sumekar Se Madura 2009 yang digelar Sabtu malam (17/10) mendapat sambutan hangat dan meriah dari warga masyarakat Madura, khususnya Kabupaten Sumenep dengan memadati setiap sudut jalur route yang dilalui peserta.

Festival Musik Tong-Tong yang digelar sejak tahun 1991 itu dilaksanakan atas kerjasama Keluarga Besar FKPPI Cabang 1327 Sumenep dengan Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Sumenep, dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke 740 Kabupaten Sumenep, dengan start di depan GOR A. Yani Pangligur Sumenep, dan start di depan Mapolsek Kota Sumenep.

Bupati Sumenep, KH. Moh. Ramdlan Siraj, SE, MM ketika melepas secara resmi peserta Festival Musik Tong-Tong Sumekar se Madura 2009 mengatakan, dengan menggali dan melestarikan kesenian tradisional berupa musik Tong-Tong ini bertujuan untuk menggugah kecintaan kita terhadap karya seni dan budaya yang diciptakan dan dimiliki masyarakat Madura, sehingga mampu mendorong generasi muda pada seni tradisional yang unik ini.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Ir. HR. Herman Poernomo, MM dalam laporannya mengatakan, kegiatan Festival Musik Tong-Tong Sumekar 2009 ini dianggarkan melalui dana APBD Kabupaten Sumenep tahun 2009 dengan memperebutkan Trophy Bergilir Bupati Sumenep, Uang Pembinaan dengan total sebesar Rp. 38 Juta, serta Trophy Tetap dan Piagam Penghargaan.

Festival Musik Tong-Tong Sumekar se Madura tahun ini diikuti sebanyak 18 group yang berasal dari Kabupaten Sampang, Pamekasan, dan Sumenep sendiri, sedangkan dari Kabupaten Bangkalan belum bisa mengirimkan pesertanya.

Dan berdasarkan hasil keputusan Dewan Juri yang didatangkan dari Dewan Kesenian Jawa Timur (DKJT) dan dari lokal Sumenep, dapat ditentukan sebagai berikut : 10 Nominator Terbaik Musik Tong-Tong Sumekar 2009, Angin Ribut dari Pasongsongan Sumenep, Lendhu Sagara dari Ambunten Sumenep, Puser Angin dari Pasongsongan Sumenep, Le’ Gung dari Legung Timur Batang-batang Sumenep, Kacong Dhaul dari Ganding Sumenep, Gita Kalenang Angin Topan dari Legung Timur Batang-batang Sumenep, Mega Remmeng dari batang-batang Sumenep, Barong Ireng dari Pasean Pamekasan, Lanceng Ju’ Lanteng dari Sampang, dan Sekar Kedaton dari Ambunten Sumenep.

Sedangkan 10 Nominator Terbaik Dekorasi, masing-masing Angin Ribut dari Pasongsongan Sumenep, Lendhu Sagara dari Ambunten Sumenep, Le’ Gung dari Legung Timur Batang-batang Sumenep, Kacong Dhaul dari Ganding Sumenep, Semut Merah dari Sampang, Gita Kalenang Angin Topan dari Legung Timur Batang-batang Sumenep, Mega Remmeng dari Legung Timur Batang-batang Sumenep, Barong Ireng dari Pasean Pamekasan, Lanceng Ju’ Lanteng dari Sampang, dan Sekar Kedaton dari Ambunten Sumenep.

Kemudian, 3 Nominator Terbaik Aransemen Musik digondol oleh Group Angin Ribut dari Pasongsongan Sumenep, Mega Remmeng dari Legung Timur Batang-batang Sumenep, dan Kacong Dhaul dari Ganding Kabupaten Sumenep.

Group Musik Tong-tong yang berhak menggondol Trophy Bergilir Bupati Sumenep tahun 2009 ini adalah Group Musik Tong-Tong Mega Remmeng dari Desa Legung Timur Kecamatan Batang-batang Kabupaten Sumenep. ( Esha )

www.sumenep.go.id Senin, 19 Oktober 2009 pukul 20:02 wib